IDENTITAS SOSIAL MASYARAKAT MELAYU DELI PADA FILM DOKUMENTER KAMPUNG KUNYIT

Isi Artikel Utama

Dani Manesah

Abstrak

Penelitian yang berjudul Identitas Sosial Masyarakat Melayu Deli Pada Film Dokumenter Kampung Kunyit. Film ini menampilkan terkait gambaran identitas sosial masyarakat Melayu Deli yang ada di Provinsi Sumatera Utara. Selain itu Film adalah suatu bentuk seni yang mengandung informasi dan hiburan Ini berisi representasi atau makna dari apa yang ditampilkan. Belakangan ini banyak film yang memuat pesan ideologi ataupun identitas maka pada saat ini para sineas film menawarkan film dengan berbagai macam ragam genre. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran identitas yang ditampilkan melalui sebuah film dokumenter yang berjudul Kampung Kunyit. Sementara metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Fokus dalam penelitian ini yaitu mengungkap gambaran identitas sosial yang berada dalam film dokumenter Kampung Kunyit. Sedangkan teori yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Representasi yang dipopulerkan oleh Stuart Hall. Adapun hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu adanya representasi komponen kognitif, representasi komponen evaluatif, dan representasi komponen emosional.

Rincian Artikel

Bagian
Articles