PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN EKONOMI BERWAWASAN KEINDONESIAAN DI MAN 3 KOTA MALANG

Main Article Content

Isnan Nisa Nasution

Abstract

Tujuan dari penelitian dan pemgembangan ini yaitu untuk mengembangkan
pembelajaran ekonomi berwawasan keindonesiaan yang di kemas kedalam buku panduan
guru dan buku panduan siswa. Buku panduan ini diperuntukkan bagi siswa kelas X
semester 1. Penelitian ini menggunakan pendekatan Design Based
Research(DBR).Teknik analisis data yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik
statistika deskriptif dan kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian pengembangan
menunjukkan hasil tanggapan siswapada saat uji coba di MAN 3 kota Malang sebesar
89,2%. Hal ini berarti bahwa Pembelajaran Ekonomi Berwawasan Keindonesiaan dapat
memahamkan peserta didik tentang konsep ekonomi yang sesuai dengan idiologi bangsa
Indonesia terutama untuk menanamkan nilai-nilai Pancasiladan UUD 1945 Pasal 33
yaitu nilai kebersamaan dan kekeluargaan yangdiantaranya tercermin pada
nilaitoleransi, jujur, tanggungjawab, gotong royong dan demokrasi.

Article Details

How to Cite
Nasution, I. N. (2018). PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN EKONOMI BERWAWASAN KEINDONESIAAN DI MAN 3 KOTA MALANG. JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN SOSIAL HUMANIORA, 2(2), 265-275. https://doi.org/10.32696/jp2sh.v2i2.66
Section
Articles