ANALISIS KESULITAN GURU TERHADAP PROSES BELAJAR SISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SD NEGERI 106815 DELI SERDANG ANALISIS KESULITAN GURU TERHADAP PROSES BELAJAR SISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SD NEGERI 106815 DELI SERDANG

Main Article Content

Sulis Agung Ginanjar
Dara Fitrah Dewi

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kesulitan guru pada proses belajar siswa terhadap masa pandemi Covid-19 di SDN 106815 Deli Serdang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesulitan yang dihadapi guru dalam proses pelaksanaan belajar siswa selama masa pandemi covid-19 di SD Negeri 106815 Deli Serdang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan yang menggunakan pendekatan jenis Kualitatif Deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi dan wawancara. Subjek pada penelitian ini merupakan 6 orang guru serta kepala sekolah yang ada di SDN 106815 Deli Serdang. Hasil penemuan penulis menemukan Kesulitan yang dihadapi guru dalam proses pelaksanaan pembelajaran dimasa pandemi covid-19 di SD Negeri 106815 Deli Serdang meliputi kondisi jaringan yang kurang baik, siswa tidak memiliki handphone atau kuota internet, serta kemampuan siswa untuk memahami materi pembelajaran secara mandiri yang masih sangat kurang. Upaya yang dilakukan oleh guru untuk mengatasi kesulitan yang dihadapi dalam proses pelaksanaan pembelajaran dimasa pandemi covid-19 di SD Negeri 106815 Deli Serdang yaitu pmelakukan home visit bagi siswa yang tidak memiliki alat komunikasi berupa handphone dan mengarahkan siswa untuk belajar kelompok bersama teman kelas yang jarak rumahnya dekat, menerapkan pembelajaran yang lebih menarik, serta melakukan koordinasi dengan orang tua siswa.


Kata kunci: Kesulitan Guru, Proses Belajar Siswa

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

Agustinova, Danu eko.,2015. Memahami Metode Penelitian Kualitatif : Teori&Praktis, Yogyakarta : Calpulis
An-Nahlawi, Abdurrahman. 2014. Pendidikan Islam Di Rumah, Sekolah Dan Masyarakat. Jakarta: Gema Insani Pers.
Ariesca, Yuni., Dkk. 2021. “Analisis Kesulitan Guru Pada Pembelajaran Berbasis Online Di SDN Se-Kecamatan Maluk.” Jurnal Pendidikan. Vol.2. (1): 20–25.
Darmadi, Hamid. 2019. Pengantar Pendidikan Era Globalisasi. Jakarta: Animage.
Dipraja, Moh Kurnia. 2019. Menangkap Makna Dalam Dinamika Pendidikan. Yogyakarta: Spasi Media.
Hayadi, Didik., Dan Awan Santosa. 2020. Covid-19 Dalam Ragam Tinjauan Perspektif. Yogyakarta: Mbridge Press.
Irwan., Dan Rahmat Santaria. 2020. “Tantangan Tenaga Pengajar Dan Pelajar Terhadap Jaminan Mutu Pendidikan Di Tengah Pandemi Covid-19.” Jurnal Studi Guru Dan Pembelajaran. Vol.3. (2): 259–63.
Jumiatmoko. 2016. "Whatsapp Massenger Dalam Tinjauan Manfaat Dan Adab". Jurnal Wahana Akademika. Vol.3. (1): 52-66.
Kencanawaty, Gita., Dkk. 2020. “Tantangan Dan Strategi Pembelajaran Di Masa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) Dampak Dari Covid-19.” Prosiding Seminar Nasional Dan Diskusi Panel pendidikan Universitas PGRI Jakarta: 215–20.
Mulyasa, Erika. 2015. Kurikulum Berbasis Kompetensi: Konsep, Karakteristik Dan Implementasi. Bandung: Remaja Rosda Karya.
Rohmat. 2012. Pilar-Pilar Peningkatan Mutu Pendidikan. Yogyakarta: Cipta Media Aksara.
Sidiq, Ricu., Dkk. 2019. Strategi Belajar Mengajar: Menjadi Guru Sukses. Yogyakarta: Yayasan Kita Menulis.
Sugiono, 2014. Penilitian Kuatitatif, Kualitatif Dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sumarto dan Hetifa, (2003). Inovasi, Partisipasi dan Good Governance, Bandung: Yayasan Bogor Indonesia
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan.