METODE BERVARIASI DAN MEDIA NYATA DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN PESERTA DIDIK MATERI TUMBUHAN BERDASARKAN BENTUK DAUN
Isi Artikel Utama
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode mengajar yang bervariasi dalam meningkatkan prestasi belajar matematika siswa pada pokok bahasan operasi hitung bilangan bulat dan pemecahan masalah dalam pembelajaran matematika di kelas III SD Negeri Situraja Kecamatan Situraja Kabupaten Sumedang. Model pembelajaran yang digunakan adalah model pembelajaran langsung. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 siklus pada semester ganjil 2019/2010. Tiap siklus dilaksanakan sesuai dengan perencanaan yang telah ditetapkan. Observasi dilaksanakan dua tahap, yaitu observasi awal dan observasi selama pembelajaran, sedangkan evaluasi dilaksanakan pada tiap akhir siklus dengan pemberian tes kepada siswa. Data yang terkumpul di analisis secara deskriptif dengan menghitung persentase yang dicapai oleh setiap siswa sesuai dengan indikator kinerja ketuntasan belajar. Hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa, (1) meningkatnya pemahaman peserta didik pada pokok bahasan Penggolongan Tumbuhan berdasarkan Bentuk Daun tidak terlepas dari penggunaan metode yang bervariasi (metode ceramah, tanya jawab, diskusi, dan pemberian tugas), karena dapat membangkitkan keaktifan siswa dalam merespon pelajaran yang disajikan dan (2) keberanian siswa dalam menjawab pertanyaan dapat ditingkatkan melalui pengajuan pertanyaan yang singkat dan jelas, serta pemberian waktu kepada siswa yang cukup untuk berpikir dalam menyelesaikan masalah yang diberikan.