INTRODUKSI INOVASI BUDIDAYA NILAM DAN PRODUK TURUNANNYA DI KECAMATAN INGIN JAYA KABUPATEN ACEH BESAR
Main Article Content
Abstract
Nilam merupakan salah satu komoditas unggulan dari Provinsi Aceh dengan nilai potensi ekspor tinggi dan tersedia inovasi teknologi untuk menghasilkan produk bernilai tambah. Kondisi saat ini di Kecamatan Ingin Jaya Kabupaten Aceh Besar memiliki lahan tegalan dan limbah organik yang belum dimanfaatkan menjadi lahan budidaya nilam serta kemampuan penerapan teknologi untuk meningkatkan nilai tambah produk berbahan baku nilam. Berdasarkan permasalahan yang dihadapi tersebut terbuka kesempatan pemanfaatan lahan tegalan dan limpah organik dengan dukungan introduksi teknologi dan inovasi menghasilkan produk untuk menigkatakan pendapatan masyarakat. Metode yang dilakukan adalah metode penyuluhan, penerapan teknologi dan bimbingan teknis. Penyuluhan dilakukan dengan memberikan pemahaman tentang teknologi yang digunakan. Penerapan pada Mitra 1 melakukan bimbingan teknis dalam budidaya tanaman nilam. Penerapan teknologi inovasi pada Mitra 2 dilakukan dengan mengimplementasikan teknologi berupa peralatan penunjang dalam pembuatan parfum, hand sanitizer dan sabun cuci piring serta membantu proses desain kemasan produk dari hasil racikan kelompok masyarakat. Hasil yang diperoleh dari pelaksanaan pengabdian ini adalah meningkatnya pengetahuan Kelompok Mitra dalam inovasi produk turunan nilam seperti pembuatan parfum, hand sanitizer dan sabun cuci piring. Introduksi budidaya nilam dan inovasi produk turunannya kepada Kelompok Mitra dapat dijadikan sebagai peluang usaha baru di Gampong Bada dan Gampong Lamteungoh yang akan menambah pendapatan ekonomi keluarga dan desa. Setelah mengikuti pelatihan ini Kelompok Mitra telah yakin bahwa usaha ini dapat memberikan pendapatan jika dilakukan dengan sungguh-sungguh dan bisa menjadi sumber mata pencaharian utama.