ANALISIS KESALAHAN MAHASISWA PENDIDIKAN MATEMATIKA DALAM MENYELESAIKAN SOAL NILAI MUTLAK PADA MATERI BILANGAN REAL

Main Article Content

Fanny Rahmasari
Muntika Agus Lea
Reni Aisawa
Ramadhani Ramadhani

Abstract

Tujuan pendidikan dalam pembelajaran dikatakan tercapai apabila mahasiswa mampu memahami, mendalami matematika dan mampu mengaplikasikannya dalam menyelesaikan masalah yang ada. Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mendeskripsikan kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan  soal nilai mutlak pada mata kuliah Analisis Real. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan menggunakan pendekatan penelitian yang dilakukan adalah mengamati kasus yang dilakukan mahasiswa dalam mengerjakan permasalahan dalam matematika yang berbentuk soal. Adapun subjek dalam penelitian ini adalah mahasiwa pendidikan matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah Medan semester VI  kelas A Tahun akademik 2018/2019. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah menggunakan metode tes dan wawancara. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2019.  Sebelum peneliti melakukan analisis, peneliti memeriksa keabsahan data agar memperoleh data yang valid. Selanjutnya dari data yang sudah valid baru dianalisis yang kemudian ditarik suatu simpulan. Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa, mahasiswa melakukan beberapa kesalahan yaitu : kesalahan dalam menemukan konsep nilai mutlak, Kesalahan konsep dalam penggunaan tanda pertidaksamaan, Kesalahan dalam langkah – langkah penyelesaian dan kesalahan tidak melanjutkan proses penyelesaian. Sehubungan dengan hal tesebut, penyebab kesalahan mahasiswa dalam menyelesaikan soal matematika dapat digolongkan menjadi tiga yaitu: mahasiswa itu sendiri, dosen dan fasilitas (buku acuan) yang digunakan.


 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles