PENGARUH STRATEGI PEMECAHAN MASALAH POLYA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA

Main Article Content

Haryati Ahda Nasution

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh strategi pemecahan masalah model polya terhadap hasil belajar matematika siswa. Penelitian ini merupakan suatu penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian pretest posttest control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMA Al-Washliyah 3 Medan. Sampel penelitian  kelas XI-1 (kelas kontrol) dan kelas XI-2 (kelas eksperimen). Instrumen yang digunakan adalah tes, selanjutnya data dianalisis dengan uji t (zhitung). Berdasarkan hasil analisi data diperoleh zhitung = 7,5 dan ztabel =1,98 pada taraf signifikan 0,05, dengan membandingkan antara zhitung dan ztabel diperol  eh zhitung  > ztabel atau 7,5 > 1,98 sehingga diperoleh kesimpulan bahwa terdapat pengaruh strategi pemecahan masalah polya terhadap hasil belajar matematika siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles