Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Geometri Bidang Berbasis Problem Solving pada Pembelajaran Matematika SD

Main Article Content

Nita Anggela
Sukmawarti Sukmawarti

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk pengembangan LKPD berbasis problem solving pada materi geometri bidang memenuhi kelayakan, menarik, dan kriteria valid.Model yang digunakan adalah ADDIE yaitu (1) Analysis (Analisis), (1) Design (Desain / Perencanaan), (3) Development (Pengembangan), (4) Implementation (Implementasi / Ujicoba), (5) Evaliation (Evaluasi). Subjek pada penelitian ini adalah 15 peserta didik kelas V di SDS Tunas Bangsa Tembung. Instrumen yang digunakan untuk mengukur aspek kevalidan LKPD ini adalah angket penilaian oleh ahli materi, ahli bahasa, dan respon peserta didik.Untuk mengukur aspek kemenarikan menggunakan angket penilaian respon peseta didik.Untuk mengukur aspek kevalidan menggunakan angket penilaian ahli materi, dan ahli bahasa. Kevalidan LKPD dinilai dari penilaian para ahli dengan skor maksimal 5 untuk setiap pernyataan oleh validator yaitu ahli materi, ahli bahasa dan respon peserta didik, LKPD ini diberikan nilai 3,65 dan dikategorikan sangat Valid,sehingga LKPD dapat diujicobakan. Kelayakan LKPD berdasarkan angket ahli materi dengan rata-rata skor yang diperoleh dari ahli materi yaitu 4,2 dikategorikan sangat valid. Ahli bahasa dengan rata-rata skor yang diperoleh dari ahli bahasa yaitu 3,25 dikategorikan valid. Kemenarikan LKPD yang dikembangkan ditinjau dari nilai LKPD berdasarkan angket respon peserta didik diperoleh rata-rata sebesar 3,52 dan memperoleh kategori Menarik.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles