ANALISIS GAYA BAHASA PADA LEGENDA PUTRI CERMIN CINA
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengungkap penggunaan gaya bahasa dalam Legenda Putri Cermin Cina dengan menggunakan metode kualitatif dan pendekatan stilistika. Pendekatan ini dipilih untuk mengkaji aspek keindahan bahasa dalam karya sastra secara mendalam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa legenda ini mengandung berbagai macam gaya bahasa yang dikelompokkan ke dalam empat kategori utama, yaitu: (1) gaya bahasa perbandingan, meliputi perumpamaan, metafora, personifikasi, dan alegori; (2) gaya bahasa pertentangan, berupa hiperbola dan litotes; (3) gaya bahasa pertautan, yang mencakup sinekdoke, alusi, eufemisme, polisindeton, dan erotesis; serta (4) gaya bahasa perulangan, yaitu aliterasi, antanaklasis, dan kiasmus. Penggunaan gaya bahasa tersebut berfungsi untuk memperkuat makna, memperindah narasi, serta memperdalam pesan moral dan nilai budaya dalam cerita. Dengan demikian, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam kajian stilistika dan memperkaya pemahaman terhadap kekayaan bahasa dalam sastra.
Downloads
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.