PERJUANGAN PEREMPUAN PENYELAMATAN LINGKUNGAN DALAM NOVEL RAHASIA PELANGI KARYA RIAWANI ELYTA DAN SHABRINA WS

Main Article Content

Susy Deliani Deliani
Sri Devy Utami

Abstract

Perjuangan Perempuan Penyelamatan Lingkungan Dalam Novel Rahasia Pelangi Karya Riawani Elyta. Skripsi. Jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Al Washliyah Medan. Pembimbing I Almh. Dr. Rabiatul Adawiyah Siregar, M.Pd. dilanjutkan oleh Dr. Susy Deliani,M.Hum., dan pembimbing II Lailan Syafira Putri Lubis, M.Pd. Penelitian ini menggunakan pendekatan ekofeminisme, yang memandang bahwa alam dan perempuan memiliki kaitan yang erat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Sumber dan data dalam penelitian ini adalah novel Rahasia Pelangi Karya Riawani Elyta. Penelitian ini memfokuskan pada perjuangan tokoh perempuan Rachel dan Anjani terhadap upaya konservasi alam di Taman Nasional Tesso Nilo Provinsi Riau dan kearifan lingkungan pada Novel Rahasia Pelangi karya Riawani Elyta dan Sabrina Ws. Hasil penelitian ini kearifan lingkungan Novel Rahasia Pelangi karya Riawani Elyta dan Sabrina Ws yaitu terdapat dua puluh dua bentuk kearifan lingkungan yang dikelompokkan menjadi lima aspek, diantaranya sikap hormat terhadap alam, sikap tanggung jawab moral terhadap alam, sikap solidaritas terhadap alam, sikap kasih sayang dan kepedulian terhadap alam, dan sikap tidak mengganggu kehidupan alam.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles