Sosialisasi Pengembangan Produk Donat Isi Vla Berbahan Dasar Singkong dan Implementasi Desain Kemasan Digital guna Meningkatkan Daya Saing Produk UMKM pada Masyarakat Desa Tegal Sari, Dolok Masihul, Serdang Bedagai, Sumatera Utara
Main Article Content
Abstract
UMKM merupakan salah satu sektor usaha yang tetap bertahan dan tumbuh dalam perekonomian nasional. Dengan demikian, program pengembangan produk donat isi singkong dari singkong oleh UMKM di Desa Tegal Sari, Dolok Masihul, Serdang Bedagai, Sumatera Utara, dilakukan untuk meningkatkan daya saing produk dan memperkuat posisi UMKM dalam perekonomian daerah. Program ini meliputi sosialisasi pengembangan produk dan penerapan desain kemasan digital melalui pelatihan, penelitian resep inovatif, desain kemasan unik, serta pemanfaatan teknologi digital seperti media sosial dan aplikasi pemasaran daring. Tujuan akhirnya adalah untuk meningkatkan kualitas dan daya tarik produk, serta mempromosikan UMKM secara efektif di masyarakat setempat. Dengan begitu, diharapkan dapat meningkatkan penjualan dan keberlangsungan usaha, serta berkontribusi terhadap perekonomian masyarakat desa. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mendukung produk lokal dan meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam pengembangan ekonomi desa.
Downloads
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.